HomeTips Sehat12 Obat Alami Asam Urat

12 Obat Alami Asam Urat

Penyakit asam urat bukan lagi penyakit asing yang jarang didengar, obat alami asam urat hingga obat kimianya pun dapat ditemukan dengan mudah. Banyak alasan pengidap penyakit asam urat lebih memilih obat alami asam urat dibandingkan obat kimia asam urat. Karena, mengonsumsi obat kimia dalam jangka panjang akan memberikan efek pada tubuh  akan kerasnya dosis obat kimia, berbeda dengan obat alami asam urat jika dikonsumsi dalam jangka panjang jarang yang akan memberikan efek samping buruk pada tubuh, kecuali seseorang tersebut memang mengalami alergi tertentu. 

Kondisi yang mampu menyebabkan gejala nyeri tak tertahankan merupakan kondisi seorang pengidap penyakit asam urat. Tidak ada sendi yang tidak berisiko terkena asam urat, namun ada bagian sendi yang paling sering terserang yaitu jari tangan, pergelangan kaki, jari kaki, dan lutut. Asam urat sendiri lebih mudah menyerang pria, terlebih yang berusia di atas 30 tahun. 

Sedangkan penyakit asam urat pada wanita umumnya muncul setelah monopause. Rentang waktu rasa sakit pengidap asam urat bisa terjadi selama 3-10 hari. Penyakit asam urat sering disamakan dengan penyakit rematik. Padahal antara asam urat dan rematik itu sangat berbeda karena, rematik merupakan rasa sakit pada sendi ataupun otot karena mengalami peradangan, sedangkan asam urat merupakan penyakit yang berasal dari sisa metabolisme zat purin. Produksi asam urat itu sendiri dapat dipicu oleh beberapa faktor salah satu contohnya yaitu mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan purin tinggi seperti daging, kacang tanah, brokoli, keju, kerang, bayam, buncis, dan jeroan.

Obat alami asam urat dimiliki oleh banyak tanaman, mulai dari yang sering ditemui dipekarangan rumah hingga yang hanya ada pada semak atau hutan yang tumbuh dengan liar. Bukan berarti para pengidap penyakit asam urat tidak mengonsumsi obat dari dokter, hanya saja para pasien lebih memilih obat alami untuk asam uratnya mereka. 

Obat alami asam urat diantaranya dapat diatasi oleh beberapa tanaman berikut :

Bawang putih

12 Obat Alami Asam Urat

Obat alami asam urat yang pertama ada bawang putih. Kandungan antioksidan pada bawang putih merupakan senyawa yang mampu mengontrol produksi purin dalam tubuh.

Jeruk nipis

12 Obat Alami Asam Urat
lime

Obat alami asam urat selanjutnya yaitu jeruk nipis yang kaya akan kandungan vitamin C dan kandungan asam nitrat. Kandungan asam nitrat berperan dalam melarutkan asam urat melalui urine.

Daun salam

12 Obat Alami Asam Urat

Daun salam juga termasuk dalam obat alami asam urat. Daun salam mengandung vitamin A, vitamin C, dan asam folat yang baik untuk tubuh. Namun, pengonsumsian untuk mengobati asam urat tidak bisa sembarangan saja. Ada cara untuk mengolah daun salam agar ampuh untuk menurunkan asam urat yang tinggi. Pertama, menyiapkan 10-25 lembar daun salam dan 3 gelas air. Kemudian, cuci daun salam dengan air mengalir sampai bersih. Setelah itu, rebus daun salam dengan air mendidih hingga air rebusan menyisakan air rebusan yang kira kira 1 gelas. Satu gelas air rebusan dibagi dua dan diminum sebanyak setengah gelas setiap dua kali sehari.

Kayu manis

12 Obat Alami Asam Urat

Kayu manis mengandung banyak sekali senyawa aktif. Kulit batang kayu manis yang diekstrak mengandung tanin dan flavonoid. Senyawa aktif  tersebutlah yang mampu menghambat produksi asam urat dalam tubuh.

Seledri

12 Obat Alami Asam Urat

Obat alami asam urat selanjunya yaitu seledri. Seledri biasa digunakan sebagai bumbu masakan atau sebagai hiasan masakan agar terlihat cantik. Tapi siapa yang menyangka seledri memiliki kandungan yang jika dikonsumsi tubuh akan memberikan dampak yang baik bagi tubuh. Seledri mengandung zat seperti Phthalides, matinol, apigen dan apiin yang bersifat mengeluarakn kelebihan garam dan cairan dalam tubuh atau biasa disebut dengan sifat diuretik. Takaran seledri untuk dikonsumsi sebagai obat herbal asam urat ada aturannya yaitu 60 gram seledri yang terdiri dari daun dan batang dipotong kecil-kecil kemudian rebus dengan 200 ml air hingga menyisakan 100 ml air rebusan. Kemudian, minum air rebusan setiap dua kali sehari selama satu minggu. 

Daun manga

12 Obat Alami Asam Urat

Daun mangga merupakan salah satu obat alami asam urat karena daun mangga mengandung pelarut purin yang mampu mengurangi kristal asam urat dalam tubuh. Cara pengolahan daun mangga agar bisa digunakan sebagai obat yaitu, dengan mmerebus daun mangga muda sebanyak 5 lembar dengan takaran air sebanyak 250 ml. Jangan lupa untuk mmencuci daun mangga sebelum merebusnya, rebus daun mangga hingga air mendidih dan daun berubah menjadi warna coklat. Rebusan daun mangga baik dikonsumsi dua kali sehari selagi masih hangat.

Kayu secang

12 Obat Alami Asam Urat

Kandungan resin, brazilin, d-alfa phallandrne, resorsin, resin, oscimenen, dan minyak asiri, merupakan kandungan secang  yang mampu menghambat produksi asam urat dalam tubuh.

Lemon

12 Obat Alami Asam Urat

Obat alami asam urat selanjutnya yaitu lemon. Lemon mampu membuat tuubuh mengeluarkan lebih banyak kalsium karbonat. Kalsium lemon mengikat asam urat hingga kadar asam urat dalam tubuhpun berkurang.

Mentimun

12 Obat Alami Asam Urat

Mentimun memiliki sifat diuretik yaitu bekerja sebagai peluruh kencing untuk membuang kelebihann asam urat. Jika mentimun dikonsumsi dengan jahe yang memiliki sifat antiinflamasi yang mampu meredakan nyeri asam urat, maka kombinasi mentimun jahe bisa menjadi obat alami asam urat. Jus mentimun jahe bisa menjadi alternatif jika ingin mendapatkan manfaatnya. Bahan-bahan yang perlu disiapkan yaitu air satu cangkir, mentimun 1 buah, jahe sebanyak 7 ons, seledri 2 batang, dan  lemon setengah buah. Cuci sema bahan, potong mentimun dan seledri kecil-kecil. Kemudian, peras lemon lalu masukkan semua bahan kedakam blender. Bender hingga halus  dan jus mentimun jahe sudah bisa dikonsumsi.

Dandelion

12 Obat Alami Asam Urat

Obat alami asam urat selanjutnya yaitu dandelion. Dandelion adalah salah satu jenis bunga yang juga bermanfaat untuk kesehatan Teh dandelion ataupun ekstrak dandelion mampu meningkatkan kesehatan hati dan ginjal, dan juga mampu menurunkan kadar asam urat.

Apel

12 Obat Alami Asam Urat

Apel mengandung asam malat yang mampu menurunkan asam urat, dengan syarat tidak menambahkan konsumsi gua harian. Oleh karena itu, disarankan untuk mengonsumsi buah apel langsung daripada di buat jus dengan menambahkan gula. 

Teh Hijau

12 Obat Alami Asam Urat

Kandungan polifenol yang mampu bekerja sebagai antioksidan pada teh hijau menjadi alasan mengapa teh hijau menjadi obat alami asam urat, pasalnya antioksidan mampu mencegah serangan asam urat. Vitamin C dan vitamin E juga terkandung di dalam teh hijau yang mana dua vitamin ini sangat baik bagi penderita asam urat. Senyawa epigallocatechin-3-gallate (EGCG) pada teh hijau mampu mencegah produksi molekul yang menyebabkan  inflamasi dan  kerusakan sendi pada pasien asam urat.

Dari tanaman obat yang dituliskan diatas dapat disimpulkan bahwa begitu banyak alternatif obat yang bisa dikonsumsi oleh penderita asam urat. Dengan memilih jenis obat alami yang sesuai dengan kondisi tubuh maka, asam urat mampu dicegah dan diatasi. Sangat disarankan jika ingin mengonsumsi obat alami untuk tetap melakukan konsultasi pada dokter, agar didapatkan hasil yang maksimal.

Must Read

Related News

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here