HomeTanaman Obat7 Manfaat Daun Salam Serta Cara Mengolahnya

7 Manfaat Daun Salam Serta Cara Mengolahnya

Sejak zaman dahulu daun salam merupakan salah satu bahan yang digunakan untuk campuran masakan. manfaat daun salam dalam masakan yaitu menciptakan aroma harum. Pada beberapa wilayah di Indonesia, ada banyak sebutan yang dimiliki daun salam, misalnya di daratan sumatera bahan masakan ini lebih dikenal dengan sebutan meselengan. Lalu lain halnya dengan di wilayah jawa yang lebih dikenal sebagai manting. Begitu juga di wilayah melayu yang memiliki sebutan tersendiri yaitu ubar serai. Apabila ditinjau dari Bahasa asing yaitu Bahasa inggris, daun salam lebih dikenal dengan sebutan bay-leaf.

7 Manfaat Daun Salam Serta Cara Mengolahnya

Namun beberapa dekade ini banyak penelitian yang telah membuktikan bahwa terdapat segudang manfaat daun salam bagi kesehatan selain digunakan untuk campuran bahan masakan. Beberapa kandungan senyawa dan zat pada tanaman ini seperti vitamin A, vitamin C, asam folat, maupun mineral yang berupa mangan, seng, besi, kalsium, dan mineral yang lainnya ampuh dalam mengobati berbagai macam penyakit dalam tubuh. Ada berbagai macam cara yang dapat dilakukan ketika mengolah daun salam yang ditujukan untuk pengobatan berbagai macam penyakit sebagai manfaat daun salam.

Berikut beberapa manfaat daun salam untuk kesehatan :

Menyembuhkan penyakit pernafasan

Salah satu manfaat daun salam yaitu dapat menyembuhkan penyakit pernafasan. Cara mengolah daun salam jika digunakan untuk sarana pengobatan gangguan organ pernafasan yaitu yang pertama anda dapat mencampurkan ekstrak dari minyak esensial yang didapatkan daun salam pada salep. Campuran tersebut selanjutnya dapat anda oleskan di bagian dada guna melegakan pernafasan. Cara lain yang dapat anda lakukan yaitu dengan menghancurkan daun salam melalui teknik menumbuk, lalu selanjutnya oleskan hasil tumbukan tersebut pada bagian dada serta diamkan kurang lebih semalaman. Cara ketiga yaitu dengan merebus beberapa lembar daun salam. Lalu uap hasil rebusan tersebut secara rutin anda jadikan terapi melalui teknik hirup uap. Tujuan dari teknik ini yaitu mampu menghilangkan bakteri-bakteri yang terdapat dalam organ pernafasan serta dapat mencairkan dahak.

Menyembuhkan luka dengan cepat

Kandungan antibakteri di dalam daun ini memiliki kemampuan untuk mengobati dan menyembuhkan luka pada tubuh merupakan salah satu manfaat daun salam. Cara mengolah daun salam untuk mengobati jenis keluhan ini yaitu dengan menghancurkan daun salam melalui proses penumbukan dan dioleskan pada luka. Selain menyembuhkan luka yang baru saja terbentuk, daun salam juga mampu menyamarkan bekas luka lho.

Menyembuhkan sakit kepala sebelah

Salah satu manfaat daun salam adalah menyembuhkan sakit kepala. Sakit kepala sebelah atau mungkin biasa kita sebut sebagai migrain memang sangat menganggu dan menjadi penghambat bagi aktivitas kita. Selain menggunakan obat kimia, anda juga dapat mencoba mengobati migraine dengan menggunakan ramuan daun salam. Cara pengolahannya yaitu dengan mengambil beberapa lembar daun salam lalu resbus hingga mendidih. Air yang dihasilkan dari proses perebusan selanjutnya dapat anda konsumsi dengan teratur guna mendapatkan hasil yang optimal.

Mengatasi problem siklus dating bulan

Bagi kaum hawa siklus menstruasi harus diperhatikan karena apabila jadwal menstruasi menyimpang dari jadwal rutin setiap bulannya biasanya mengindikasikan adanya penyakit tertentu. Untuk menghindari siklus menstruasi yang tidak lancer, anda dapat mencoba dengan mengkonsumsi ramuan daun salam. Kandungan zat besi yang ditemukan pada daun salam dipercaya mampu melancarkan siklus dating bulan. Cara pengolahannya yaitu melalui perebusan beberapa lembar daun salam dan air hasil rebusan daun salam tersebut dikonsumsi secara rutin dan teratur.

Mencegah penyakit kolesterol

Tahukah kamu bahwa ternyata mencegah kolesterol salah satu manfaat daun salam. Penyakit kolesterol tidak bisa dianggap remeh. Hal ini karena banyak akibat dan resiko fatal yang terjadi ketika penyakit kolesterol sudah mencapai stadium lanjut. Kandungan antioksidan yang terdapat dalam daun salam dapat digunakan untuk meningkatkan kinerja organ pancreas dalam produksi insulin serta mampu digunakan untuk menjaga kadar kolesterol di batas normal. Cara pengolahannya yaitu dengan mengambil kurang lebih 10 lembar daun salam, lalu selanjutnya rebus dengan 3 gelas air. Tunggu hingga mendidih dan hanya tersisa kurang lebih sekitar satu gelas. Ramuan daun salam siap untuk diminum.

Mengatasi tekanan darah tinggi

Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah suatu kondisi dimana laju tekanan darah di dalam tubuh melebihi batas normal. Tentunya hal ini sangat membahayakan bagi kerja jantung, karena jantung dipaksa memompa dengan intensitas yang lebih tingi dibandingkan kondisi normal. Problem ini dapat disembuhkan dengan mengkonsumsi ramuan herbal daun salam. Di dalam daun salam terkandung zat flavonoid, yang mana zat ini memiliki kemampuan untuk menjaga atau mengontrol tekanan darah agar tetap berada dalam batas normal. Cara mengolah daun salam untuk mengobati penyakit ini yaitu dengan merebus beberapa lembar daun salam hingga mendidih. Lalu air hasil rebusan tersebut diminum secara rutin dan teratur.

Menjaga kesehatan rambut

Manfaat daun salam selanjutnya adalah menjaga kesehatan rambut. Untuk meningkatkan kesehatan pada rambut tidak hanya dapat dilakukan dengan menggunakan vitamin rambut maupun seperangkat perawatan rambut lainnya lho. Ada cara sederhana dan murah yang dapat anda coba untuk menjaga agar rambut anda tetap sehat dan berkilau, salah satunya melalui ramuan daun salam. Dengan menggunakan ramuan ini, permasalahan seperti rambut yang berketombe dipercaya dapat diatasi dengan cepat lho. Cara mengolah daun salam untuk perawatan rambut yaitu dengan menyiapkan beberapa lembar daun salam, lalu dipanaskan dengan minyak zaitun. Selanjutnya anda dapat mengoleskan hasil campuran tersebut pada kulit kepala. Ketika mengoleskan disarankan untuk menambahkan pijatan-pijatan lembut agar kulit kepala menjadi lebih rileks dan zat-zat dalam ramuan dapat terserap seutuhnya

Must Read

Related News

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here