HomeTips SehatKENALI PENYAKIT HERPES, PENYEBAB, GEJALA, DAN CARA MENANGANINYA!

KENALI PENYAKIT HERPES, PENYEBAB, GEJALA, DAN CARA MENANGANINYA!

Herpes merupakan penyakit radang kulit yang ditandai dengan adanya pembentukan gelembung-gelembung yang berisi air, munculnya pelepuhan pada kulit yang berwarna kemerahan dan di dalamnya berisi air. Pada umumnya penyebab herpes disebabkan oleh virus herpes, penyakit herpes ada beberapa macam yaitu harpes simplex dan herpes zoster, herpes simplex merupakan tipe penyakit yang biasanya menyerang bagian mulut atau daerah pinggang keatas, sedangkan herpes zoster memiliki ciri cacar gelembung yang lebih besar dibandingkan dengan jenis herpes simplex dan berkelompok pada bagian tertentu seperti punggung, dahi atau dada. Penyakit herpes atau yang sering kita sebut penyakit cacar merupakan salah satu penyakit jangka panjang. Berikut penyebab, gejala, dan cara menangani penyakit herpes.

Penyebab Herpes

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa ada dua jenis penyebab herpes yaitu:

Herpes simplex

KENALI PENYAKIT HERPES, PENYEBAB, GEJALA, DAN CARA MENANGANINYA!

Herpes simplex merupakan herpes kelamin yang biasanya disebabkan oleh virus herpes simplex yang dapat menular melalui hubungan intim, mulut, dan lainnya. Penhyebaran jenis herpes ini biasanya terjadi melalui kontak langsung dengan luka, cairan kelamin, atau ludah orang yang sudah terinfeksi herpes simplex. Setelah menginfeksi, herpes akan bertahan di tubuh orang yang terinfeksi tersebut, dan seiring waktu jika daya tahan tubuh orang tersebut menurun virus tersebut dapat aktif kembali dan menimbulkan gejala. Menurunnya daya tahan tubuh bisa disebabkan oleh kelelahan, menstruasi, stress, cedera, atau penyakit terntentu lainnya.

Virus herpes simplex ini tidak dapat hidup di luar tubuh manusia, maka dari itu penyebab herpes simplex ini tidak ditularkan melalui kontak dengan benda seperti handuk, kloset, dan sebagainya.

Herpes zoster

KENALI PENYAKIT HERPES, PENYEBAB, GEJALA, DAN CARA MENANGANINYA!

Herpes zoster atau cacar ular, merupakan jenis penyakit herpes yang ditandai dengan munculnya bintil kulit berisi air pada salah satu bagian tubuh, jaringan sekitar bintil bengkak, dan sebagainya. Penyebab herpes zoster yaitu disebabkan oleh virus Varicella Zoster. Meskipun tidak terlalu berbahaya, akan tetapi menimbulkan nyeri pada tubuh. Orang-orang yang menderita herpes zoster pada umumnya adalah mereka yang sebelumnya pernah mengalami cacar air. Setelah orang tersebut sembuh dari cacar air, virus herpes zoster ini menjadi tidak aktif dan bertahan dalam saraf selama bertahun-tahun. Virus ini sewaktu-waktu dapat aktif kembali dan menimbulkan herpes zoster atau yang sering kita sebut cacar api. Kondisi yang berkemungkinan besar mempunyai risiko terjadinya herpes zoster biasanya adalah orang yang berusia diatas 50 tahun dan orang yang memiliki daya tahan tubuh yang lemah sepersi penderita AIDS, pasca operasi transplantasi organ, penderita kanker, dan lainnya. 

Gejala Herpes

Setelah seseorang terkena virus herpes gejala yang ditimbulkan berbagai macam, gejala penyebab herpes antara lain sebagai berikut:

Infeksi primer

Gejala awal yang dialami orang yang terinfeksi penyebab herpes berawal dari bintil yang berwarna putih tampak berisi air atau biasa disebut vesikel. Bintiki ini berkelompok diatas kulit yang sembab dan kemerahan. Pada awalnya vesikel  tersebut berwarna putih tapi lama-kelamaan dapat berisi nanah. 

Fase infeksi primer terjadi selama kurang lebih 3 minggu juga disertai gejala lainnya seperti muntah, mual, demam, hingga pembesaran kelenjar di lipat paha. Bagian tubuh yang biasanya diserang virus herpes ini adalah bagian pinggang keatas terutama daerah mulut dan hidung.

Fase laten

Ketika gejala mulai membaik, hal ini bukan menandakan virus herpes telah mati. Virus ini “beristirahat” di sel saraf tulang belakang atau ganglion dorsalis. Penularan penyakit herpes pada orang yang terinfeksi pada tahap ini masih berkemungkinan terjadi, hal ini dikarenakan pelepasan virus terus berlangsung meskipun jumlahnya tidak banyak.  

Infeksi rekuren

Virus hepes yang teristirahat pada fase sebelumnya atau fase laten sewaktu-waktu dapat aktif kembali, faktor-faktor yang dapat membuat virus ini aktif kembali diantaranya:

  1. Trauma psikis, contohnya seperti gangguan emosional dan depresi
  2. Terapi kanker, juga penggunaan obat-obatan
  3. Trauma fisik, seperti demam, menstruasi, kurang istirahat, dan infeksi oleh penyakit lainnya.

Gejala yang timbul biasanya lebih ringan dibandingkan dengan infeksi primer. Kelainan kulit bisa terjadi di bagian yang sama (loco) atau bisa juga pada bagian buru di sekitarnya (non-loco). Sebelum munculnya kelainan kulit sepeti berikut, orang yang terinfeksi dapat merasakan beberapa gejala seperti gatal, panas, hingga nyeri di bagian kulit tersebut.

Cara menangani penyakit herpes

Cara pertama menangani orang yang terkena virus penyebab herpes yaitu segera bawa ke dokter untuk mengetahui lebih lanjut. Penyakit penyebab herpes akan lebih mudah di identifikasi dan di obati selagi masih ringan juga untuk kesehatan penderita dan orang-orang yang berada di sekitarnya. Fokus pengobatan virus herpes biasanya untuk menghilangkan blister, dan untuk mencegah penyebaran virus ini. Disamping itu juga, pemberian obat-obatan antivirus dapat membantu mengurangi gejala herpes yang lebih serius.

Berikut cara yang dapat dilakukan dalam masa penyembuhan penyakit herpes guna mengurangi nyeri yang ditimbulkan oleh virus herpes, diantaranya:

  1. Mandi menggunakan air suam, cara ini dapat menjadi salah satu alternatif untuk mengurangi nyeri yang ditimbulkan penyebab herpes.
  2. Menggunakan pakaian yang longgar dan nyaman
  3. Usahakan menggunakan pakain dalam yang berbahan katun
  4. Kompres dengan air hangat atau bisa juga dengan air dingin pada bagian yang terkena
  5. Mengkonsumsi obat pereda nyeri, dengan begitu akan membantu mengurangi keluhan nyeri selama masa penyembuhan.

Berikut informasi umum mengenai penyakit herpes, penyebab herpes, gejala, dan cara menangani penyakit herpes itu sendiri. Bagaimanapun juga mencegah lebih baik dari pada mengobati, maka dari itu kita harus selalu berhati-hati dan selalu menjaga kebersihan dimanapun dan kapanpun agar tidak terjadi penyakit penyebab herpes. Semoga bermanfaat!

Cek juga : Mengenal Infeksi Saluran Pernapasan Akut : Gejala dan Penyebabnya

Must Read

Related News

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here