HomeTanaman Obat5 Jenis Jamur dan Manfaatnya

5 Jenis Jamur dan Manfaatnya

Terdapat berbagai jenis jamur dan manfaatnya. Di seluruh dunia, jamur memiliki kurang lebih 70.000 macam. Namun tidak semuanya layak dikonsumsi karena beberapa dari jenis berbahaya bagi tubuh bahkan bisa membunuh karena kandungan racun di dalamnya. 35 macam jamur sudah dibudidayakan tapi delapan di antaranya dibudayakan untuk industri atau komersil.

 Jamur ( Fungi ) atau cendawan merupakan organisme yang tidak memiliki klorofil sehingga bersifat heterotof dan memiliki tipe sel eukariotik. Jamur ada yang multiseluler dan uniseluler namun kebanyakan memiliki banyak sel atau uniseluler. Tubuhnya terdiri dari benang – benang yang disebut hifa. Jamur hanya dapat tumbuh pada kelembapan yang sesuai yaitu pH di bawah 7 dan lingkungan yang memiliki oksigen cukup atau kurang oksigen.

Sekarang konsumsi terhadap jamur meningkat, banyak ibu rumah tangga, restoran bahkan hotel berbintang pun menyediakan jamur sebagai menu makanan. Di tangan – tangan kreatif pun jamur bisa diolah menjadi berbagai jenis masakan yang menggugah selera makan, mulai dari sate, jamur Crispy , kripik , sup dan sebagainya. Tentunya jamur yang diolah merupakan yang layak dikonsumsi. Namun , jenis jamur apa sajakah yang layak konsumsi serta memiliki manfaat untuk tubuh? .

Mari kita simak beberapa jenis jamur dan manfaatnya:

Jamur Tiram (Pleorotus sp)

5 Jenis Jamur dan Manfaatnya

Jenis jamur dan manfaatnya yang akan kita ulas pertama adalah jamur tiram. Jamur tiram merupakan jenis yang sering kita temui dalam kehidupan sehari – hari. Jamur tiram banyak di budidayakan di Indonesia dengan media tanam serbuk kayu steril kemudian di bungkus dengan plastik putih dan disimpan di tempat yang lembab. Jamur tiram berbentuk tangkai tudung mirip dengan cangkang kerang dengan bagian atas cekung dan berwarna putih hingga krem. Kandungan gizi pada jamur tiram yaitu protein, kalsium, vitamin B1, B2 serta vitamin C. Dan dimanfaatkan sebagai anti tumor, anti kanker dan anti bakteri, selain itu juga bisa menurunkan kadar kolesterol, mencegah anemia, meningkatkan sistem imunitas.

Jamur Merang (Volvoriella volvaceae)

5 Jenis Jamur dan Manfaatnya

Jenis jamur dan manfaatnya yang selanjutnya adalah jamur merang. Jamur merang merupakan jenis yang hanya memiliki total produksi 16% di dunia dan banyak di budidayakan di daerah beriklim tropis dan subtropics, seperti Eropa dan Asia. Jamur merang memiliki tekstur lemur dan manis. Jamur merang memiliki kandungan protein, kalsium, lemak, mineral dan karbohidrat. Manfaat utama jamur merang adalah untuk menurunkan resiko terserang penyakit darah tinggi dan jantung, memperkuat tulang, terbebas dari radikal bebas, sebagai metode untuk diet dan cocok dikonsumsi untuk vegetarian.

Jamur Kuping (Aricularia sp)

5 Jenis Jamur dan Manfaatnya

Jenis jamur dan manfaatnya yang selanjutnya adalah jamur kuping. Sama seperti jamur tiram, jamur kuping mudah di temui di Indonesia. jamur kuping memiliki tiga jenis yaitu kuping putih, kuping hitam dan kuping merah. masyarakat Indonesia lebih sering mengkonsumsi jamur kuping hitam. Gizi yang terkandung di dalamnya hampir sama dengan jamur tiram. Jamur kuping dikenal sebagai jamur yang tidak memiliki kolesterol sehingga cocok dikonsumsi bagi orang – orang yang memiliki kolesterol tinggi, selain itu jamur kuping bermanfaat untuk mengatasi hipertensi, anemia, ambeien, mengurangi rasa panas pada luka bakar serta mencegah pendarahan karena memiliki sifat pengental darah.

Jamur Kancing (Agaricus bisporus)

5 Jenis Jamur dan Manfaatnya

Jenis jamur dan manfaatnya yang selanjutnya adalah jamur jamur kancing. Disebut jamur kancing karena bentuknya kecil mirip kancing, berbentuk bulat dan berwarna putih, coklat, dan krem. Jamur kancing memiliki banyak manfaat karena mengandung sodium, bebas lemak, kaya vitamin B, mineral tinggi, rendah kalori dan memiliki rasa manis. Karena kandungan gizi yang banyak, namun tidak banyak dibudidyakan di dunia sehingga harga dari jamur kancing pun cukup mahal.

Jamur Ling Zhi (Ganoderma lucidium)

5 Jenis Jamur dan Manfaatnya

 Sejak jaman dahulu di gunakan para raja dan bangsawan China sebagai obat herbal karena sifat hangat, pedas, dan manis sehingga tanaman ini mampu melindungi organ organ tubuh dan berdampak untuk kesembuhan. Selain itu manfaat jamur Ling Zhi adalah sebagai analgesic, anti-HIV, perlindungan bagi liver, ginjal, hemaroid , anti diabetes, sebagai imun dan anti alergi.

Itulah beberapa jenis jamur dan manfaatnya  bagi tubuh dan kesehatan yang dapat di temui di Indonesia.

cek juga info : cara budidaya jamur merang atau cara budidaya jamur kuping

Must Read

Related News

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here